Saturday, August 4, 2012

My Old Fave ♥

Sekarang nih aku mau bahas tokoh kartun favoritku (kartun jadul sih) yaitu…
SNOOPY


Ada yang tahu? Bagi yang belum tau, Snoopy itu adalah tokoh anjing yang muncul di komik strip Peanuts. Lha, Peanuts itu apa? Kacang tanah? Bener sih, tapi maksudnya bukan itu dong.

Peanuts itu adalah komik strip harian yang dikarang sama Charles M. Schulz, yang beredar sejak 2 Oktober 1950 (udah tua banget ya!) hingga sehari setelah kematian Schulz, 13 Februari 2000. Komik ini adalah salah satu yang paling populer dan berpengaruh dalam sejarah media strip komik.
Pada puncaknya, Peanuts dimuat pada lebih dari 2.600 surat kabar, dengan pembaca sekitar 355 juta orang di 75 negara, dan diterjemahkan ke dalam 40 bahasa! Wow! Komik inilah yang menciptakan standar empat bingkai strip sebagai strip komik di Amerika Serikat. Cetak ulangnya masih dimuat dalam berbagai surat kabar lo!
Selain ituh, Peanuts juga cukup berhasil untuk film-film khusus televisinya, beberapa di antaranya, termasuk A Charlie Brown Christmas dan It's the Great Pumpkin, Charlie Brown. Film-film ini masih tetap populer hingga sekarang, dan biasanya disiarkan pada stasiun ABC pada waktu-waktu yang sesuai dengan judulnya.

Tokoh-tokoh dalam komik ini antara lain Snoopy, Woodstock burung, Charlie Brown, Lucy & Linus van Pelt, Patty, Sally, Franklin, Schroeder, Marcie, Pigpen, Rerun, setahuku itu, mungkin masih banyak lagi. Dan spesialnya, semuanya anak-anak!

Snoopy pertama kali dimunculkan tanggal 4 Oktober 1950 (hari ke-3 pemuatan perdana strip komik Peanuts). Tapi, Snoopy baru diberi nama pada 10 November bulan berikutnya. Pada mulanya, Schulz ingin menamakannya “Sniffy”, tapi enggak jadi karena nama tersebut sudah dipakai strip komik lain. Selama dua tahun pertama, Snoopy digambarkan sebagai karakter yang nggak bicara. Baru pada tanggal 27 Mei 1952, Snoopy digambarkan dengan balon teks yang berisi hal-hal yang sedang dipikirkannya. Teknik tersebut terus digunakan Schulz agar pendapat dan keinginan Snoopy diketahui pembaca. Tokoh-tokoh lain dalam strip komik Peanuts juga bagaikan memiliki kemampuan khusus membaca pikiran dan menanggapi keinginan Snoopy.

Dalam film animasi, hal-hal yang sedang dipikirkan Snoopy enggak diungkapkan dengan kata, melainkan geraman, ratapan, atau tawa, bagaikan sebuah pantomim. Film spesial You're a Good Man, Charlie Brown and Snoopy!!! The Musical merupakan pengecualian. Dalam dua film tersebut, Snoopy bisa berbicara, yang ngisi suaranya yaitu Robert Towers dan Cam Clarke.

Edited from Wikipedia

No comments: